top of page
Writer's pictureLife at Sosial

[YAPPIKA ActionAid] : Humanitarian and Resilience Program Officer

Deadline: 20 Feb 2022

Location : Jakarta

Job Type: Fulltime

 

Humanitarian and Resilience Program Officer - Jakarta

YAPPIKA ActionAid adalah organisasi nirlaba yang telah berkiprah selama 30 tahun di Indonesia yang bekerja untuk advokasi kebijakan dan perbaikan layanan publik di Indonesia. Pada Tahun 2016, resmi bergabung menjadi anggota Federasi ActionAid Internasional. Sedangkan ActionAid adalah federasi organisasi nirlaba yang beranggotakan organisasi-organisasi nirlaba di 45 negara. YAPPIKA-ActionAid memiliki misi yang beririsan, yaitu memerangi kemiskinan dan ketidakadilan. Misi tersebut dilakukan bersama-sama masyarakat. YAPPIKA-ActionAid mengundang para profesional yang berkompeten, berpengalaman dan berkomitmen untuk mengisi posisi berikut:


Humanitarian and Resilience Program Officer - Jakarta

Posisi ini akan melasanakan implementasi Program Humanitarian and Resilience yang berlokasi di Palu, Sigi dan Donggala, Sulawesi Barat dan Banten. Dan nanti nya juga akan mengelola dan bekerja sama dengan mitra lokal.

Peran dan Tanggung Jawab :

  • Menjadi pelaksana program humanitarian and resilience dan bertanggung jawab kepada Program Coordinator, Program Priority Coordinator dan Head of Programme.

  • Memberikan dukungan kepada Program Coordinator dalam mengembangkan sistem pelaksanaan program humanitarian and resilience, meliputi perencanaan program dan anggaran serta sistem akuntabilitas.

  • Mengoordinasikan kerja sama dengan organisasi-organisasi yang menjadi mitra kerja YAPPIKA-ActionAid di wilayah kerja program.

  • Mengimplementasikan strategi advokasi kebijakan daerah dan nasional; strategi pemberdayaan komunitas; terlibat dalam kerja-kerja riset dan peningkatan kapasitas yang dibutuhkan oleh mitra kerja.

  • Memberikan dukungan terhadap pelaksanaan kegiatan monitoring implementasi program, termasuk dalam mengembangkan instrumennya.

  • Berkontribusi terhadap pengembangan YAPPIKA-ActionAid secara kelembagaan dan penerapan ActionAid Humanitarian Signature.

  • Melakukan tugas-tugas administrasi sesuai dengan bidang kerjanya, termasuk mengelola sumber daya yang berada di bawah tanggung jawabnya.

  • Membangun relasi dengan berbagai jaringan organisasi masyarakat sipil, pengambil kebijakan dan stakeholder lain di nasional dan atau daerah.

Kualifikasi :

  • Pendidikan minimal S1 atau lebih, diutamakan berasal dari jurusan Teknik, Ekonomi, Sosiologi, Antropologi, Hukum, Ilmu Politik atau Administrasi Pemerintahan.

  • Minimal memiliki 2 tahun pengalaman kerja dalam program respons kemanusiaan baik dalam fase tanggap darurat maupun rehab dan rekonstruksi. Termasuk pemberdayaan kelompok warga, perlindungan perempuan dan kelompok rentan, serta advokasi kebijakan.

  • Memahami kebijakan-kebijakan dan mekanisme koordinasi penanggulangan bencana di Indonesia.

  • Memahami standar-standar kerja kemanusiaan yang dianut secara internasional.

  • Memiliki kemampuan manajerial yang baik dan penulisan laporan berbasis hasil.

  • Memiliki relasi yang baik dengan pemerintah daerah dan pusat.

  • Memiliki relasi yang baik dengan jaringan organisasi masyarakat sipil di daerah dan nasional.

  • Memiliki keterampilan memfasilitasi atau memimpin pertemuan-pertemuan.

  • Terampil menggunakan komputer, khususnya dalam Aplikasi Office (Word, Excel, PowerPoint, dsb).

  • Menguasai Bahasa Inggris secara aktif.

  • Siap bekerja dalam lingkungan kerja yang menjunjung tinggi keberagaman dan non diskriminatif.

  • Bersedia bekerja dengan jadwal yang fleksibel, serta melakukan perjalanan ke wilayah-wilayah kerja YAPPIKA-ActionAid.


Silahkan mengirimkan aplikasi dan juga CV dengan subject : HARPO_<nama> ke recruitment@yappika-actionaid.or.id selambat-lambatnya 20 Februari 2022. Semua aplikasi akan diperlakukan secara rahasia. Hanya kandidat terpilih akan dihubungi dan diundang untuk wawancara.


Mohon juga menyertakan referensi sebanyak 3 (tiga) orang (nama, nomor telepon, alamat email, organisasi dan posisi) di dalam CV.

88 views0 comments

Recent Posts

See All

[UNDP] : Gender Project Clerk

Deadline: 8 March 2022 Location : Jakarta Job Type: Fulltime Background UNDP is committed to achieving workforce diversity in terms of...

Comments


bottom of page